Harga Kayu Tawar/Medang dan Kayu Gabin

Pada artikel yang terdahulu saya sudah memberikan informasi tentang harga kayu bulian dan juga kayu tembesu. Kedua kayu tersebut merupakan kayu yang memiliki kualitas yang sangat baik, tetapi selain dari kayu-kayu tersebut ternyata pulau Sumatra khususnya Kota Jambi ini ternyata juga memiliki kayu jenis lain yang harganya lebih ekonomis. Karena harganya lebih murah maka secara kualitas kayu-kayu ini berada dibawah kedua kayu tersebut.

Kayu yang akan saya bahas dalam artikel kali ini biasa disebut dengan ‘Kayu Tawar’ atau juga biasa disebut dengan nama lain yaitu ‘Kayu Medang’. Untuk harga kayu ini per kubik adalah Rp 1.500.000/m³. Selain di jual secara perbalok kayu, kayu tawar/medang, juga dijual dalam bentuk jadi, misalnya untuk daun pintu panel, sedangkan untuk harga pintu panel dari kayu ini adalah Rp 700.000/buah.

Untuk kualitas kayu yang hampir sama dengan kayu tawar ada lagi kayu yang lain yaitu kayu gabin. Untuk harga jualnya sendiri kayu gabin dijual dengan harga yang lebih murah sedikit dari pada kayu tawar. Misalnya saja daun pintu kayu gabin dijual dengan harga Rp 600.000/buah.

Untuk harga kedua jenis kayu ini masih lebih mahal dari pada kayu jati muda yang ditawarkan di rumah saya yaitu masih berkisar di angkat Rp 500.000/buah. Jika saya melihat meskipun kedua jenis kayu ini lebih murah dibandingkan dengan kayu kualitas super di Sumatra ini, tetapi saya rasa kedua kayu ini masih lebih berkualitas bila dibandingkan dengan kayu-kayu yang ada di Jawa, khususnya di daerah rumah saya.

Hal ini karena saya melihat tekstur kayunya, kerapatan kayu, berat kayu dan kepadatan kayu, yang akhirnya juga membuat bobot dari kayu tersebut cukup berat. Maka saya dapat melihat bahwa kualitasnya lebih baik dari pada kualitas kayu yang ada di Jawa, khususnya di daerah rumah saya.

Untuk kayu tawar/medang dan kayu gabin adalah jenis kayu yang masih banyak terdapat di hutan sekitar kota Jambi ini, sehingga untuk perijinannya masih lebih mudah. Dan lagi kedua kayu ini juga dapat dibawa keluar daerah Jambi, karena memang beberapa kayu sudah memiliki dokumen yang cukup lengkap.

Saya rasa jika kayu jenis ini dibawa ke pulau Jawa, kemungkinan harga jualnya juga bisa melonjak, karena di Sumatra masih cukup banyak kayu hutan yang tersedia sehingga membuat harga jualnya menjadi terjangkau, tetapi untuk pulau Jawa sudah banyak lahan hutan yang beralih fungsi sehingga harga kayu juga semakin mahal.

Lagi pula saya mendengar banyak orang Jawa yang pulang dari Sumatra, yang membawa daun pintu dari kayu-kayu ini dalam bentuk potongan atau panel-panel, untuk kemudian disatukan kembali di daerah asal mereka. Untuk alat transportasi dalam pengangkutan ini mereka mengguankan moda transportasi bus malam.

List harga kayu tawar/medang dan kayu gabin :

No Nama produk & Bahan kayu Harga
1 Balok Kayu tawar/medang Rp 1.500.0000/m³.
2 Daun pintu kayu tawar/medang Rp  700.000/buah
3 Daun pintu kayu gabin Rp  600.000/buah

 

Harga ini saya dapatkan di Kota Jambi pada periode September 2016.

Tinggalkan Balasan