Biaya Pengecatan dan Perbaikan Body Mobil

Beberapa waktu yang lalu saya diberitahu oleh salah seorang teman, bahwa dia baru saja mengecat dan melakukan perbaikan sedikit pada body mobilnya, sedangkan perbaikan tersebut dilakukan di bengkel yang ada di daerah Karangploso – Kabupaten Malang.

Kemudian saya sedikit bertanya tentang harga yang dipatok untuk melakukan perbaikan body mobil di bengkel tersebut, dan dia memberikan gambaran kasar untuk melakukan perbaikan body kendaraan di sana.

Sebenarnya lecet dan sedikit penyok pada mobil, bagi sebagian orang bukanlah hal yang penting, karena menurut mereka selama kondisi mesin dan semua komponen lain masih bisa berjalan dengan baik, maka itu sudah lebih dari pada cukup.

Tetapi bagi sebagian orang lain, tampilan luar mobil adalah sesuatu hal yang tidak kalah penting. Karena itu bagi orang seperti ini, meskipun biaya perbaikan eksterior mobil cukup mahal, tetap saja akan dibayar. Dan biaya perbaikan body luar kendaraan yang diberikan kepada saya yaitu :

No Keterangan Harga perbiji
Cat total untuk jenis kendaraan
1 Sedan (sedikit perbaikan) ± Rp    3 jt
2 Stisen (sedikit perbaikan) ± Rp 3,5 jt
3 Avanza, jazz ± Rp    4 jt
4 Truk ± Rp    7 jt
5 Tambal sulam Rp 350 rb / panel
6 Penyok / Nabrak Mulai harga

Rp 400 rb

 

Menurut teman saya, bahwa hasil dari bengkel tersebut cukup memuaskan. Tetapi bagaimanapun juga hal tersebut adalah pendapat pribadi, jadi mungkin saja pendapat tersebut bisa dianggap berbeda oleh orang lain.

Tinggalkan Balasan